Intan, Guru Privat Gitar

Hobby ternyata bisa juga membawa hoki. Di tengah kesibukan nya sebagai buruh migrant gelar guru privat gitar di sandang.
Tak banyak yang tau siapa sebenarnya, Dara Intan Thalib atau yang biasa di panggil Mbak Intan, yang sering tampil di panggung ini. Biasanya, setiap ada panggung hiburan, wanita asal sulawesi selatan ini selalu tampil dengan petikan gitarnya yang memukau. Bahkan banyak yang sering di buat histeris oleh lagu lagu yang di nyanyikan wanita ini. Sayangnya pun begitu kurang banyak yang tau dengan mbak intan. Kenal orangnya, tapi gak tau namanya. Siapa sih mbak Intan ituIa seorang wanita kelahiran 19-6-1973 asal Suku mandar- Sulawesi Selatan. Pada tahun 1996 berangkat ke Hk karna frustasi tidak bisa kuliah dan didukunglagi dengan keinginan nya untuk mencari pengalaman.

Namun sayangnya, pernah di PHK majikan selama 2 kali. Alasan majikan pertama karna ia suka membantah, yang akhirnya di interminit setelah bekerja selam satu bulan. Di tempat majikan yang kedua hanya mampu bertahan selam 6 bulan karna di tuduh membuat anak asuhnya sakit. Bagaimanpun juga mbak Intan memang pernah merasakan bentuk ketidak adilan di mana dirinya bekerja pada dua majikan hanya di gaji bawah standart dan tanpa hak libur. Makanya sulung dari 7 bersaudara ini rela saja ketika harus di pulangkan ke agent dan mencari majikan baru. “ketidak adilan perlu di lawan. 2 kali di interminit banyak pelajaran yang aku ambil terutama bagaimana aku harus bisa menaklukkan hongkong”ujarnya sambil tertawa. Di tempat majikan yang ketiga, memiliki 4 anggota keluarga, dengan tugas utama merawat anak. Di sinilah mbak intan dapat bekerja dengan baik dan senang hati, meskipun hanya libur 2 kali dalam sebulan. Dalam mengisi masa liburan, anak seorang guru SD inipun mengembangkan bakatnya bermusik terutama bermain gitar. Baik pada saat berkumpul dengan teman teman ataupun ketika ada kesempatan manggung di panggung seni yang di adakan organisasi BMI. Semulambak Intan tak yakin bakal ada yang menyukai alunan petikan gitarnya, soale dulunya ia hanya belajar gitar secara otodidak(belajar dari teman satu ke teman yang lain). Pernah juga sih jadi vokalis di grub band. Tapi itu dulu ketika ia masih di tanah air. Ke tidak yakinan nya akhirnya di tepis jauh jauh manakala banyak yang tertarik ingin mendengar suara dan petikan gitarnya.

Melihat ada kesempatan dan karna banyaknya yang berminat ingin belajar gitar, Mbak Intanpun membuka kursus gitar sejak tahun 2003. Persiswa Cuma di kenakan biaya sebesar$350 untuk 10 kali pertemuan. Pembelajaran hanya berlaku selama 4 jam pada hari minggu saja dan bertempat di taman victory bagian tenda putih atas. “ Menurutku belajar dalam ruangan apresiasi terkungkung’’. Selain itu mbak Intan juga menerima murid dari beberapa organisasi. Tentu saja hanya murid yang daftar melalui lembaga pendidikan itu saja yang mendapat sertifikat. Yang langsung secara privat ke mbak intan tidak ada sertifikat. Pun demikian, toh semua murid no coment , yang penting bisa bermain gitar. Sejak mbak intan membuka kursus gitar, sekitar 150 sudah berhasil di luluskan. Sedangkan pada yang saat ini berjumblah sekitar 70 orang( baik yang aktif maupun tidak). Setiap murid biasanya membawa gitar sendiri.

Sebenarnya bisa saja mbak Intan mendirikan group band sebab tawaran untuk itu datang dari sana sini. Namun sayangnya mbak intan merasa enggan dan takutnya crewnya gak ada yang serius atau gak ada kekompokan antara anggota. Menyadari sebagai bmi kadang ada saja halangan nya. Dan takutnya lagi, uang, vocal dan waktu tidak mendukung kegiatan. “ Karna pada dasarnya bukan hanya bermusik saja kita menguasai, olah vokalpun harus bisa, biar tidak pincang’’ujarnya. Oleh karna itulah mbak Intan yang gak suka di atur dengan peraturan peraturan yang memusingkan hanya memilih jadi pengajar saja.”lebih enjoy deh”kata wanita yang baru 7 bulan lalu cuti ke tanah air dan menikah dengan kerabat jauhnya ini.

Ada yang lebih membuatnya bangga selama menjadi seorang guru privat. Pada saat itu, mbak Intan yang ngefans berat sama Iwan Fals pernah manggung di acara persiapan demo anti WTO pada bulan desember 2005 bersama sama dengan Frangky Sahilatua. Bahkan krtika menyanyikan lagu “bongkar’’ciptaan Iwan Fals di iringi musik gitar yang di mainkan Franky.” Seneng banget, deh. Biar gak bisa duet dengan Iwan F. Setidaknya kangenku terobati dengan kehadiran Bung Franky’’ujarnya mengakhiri bincang dengan Indonesian Helper. (Kristina Dian Safitry)

Biodata

Nama lengkap : Dara Intan Thalib
Nama panggilan: Intan
Lahir : Sulawesi Selatan, 16-6-1973
Nama Ibu : Juwaeriah, guru SD.
Hobby : Main gitar, traveling dan suka tantangan
Artis idola : Iwan Fals
Motto : Berjalanlah seperti air yang pengalir
Pesan : Be your self.

5 komentar di "Intan, Guru Privat Gitar"

Posting Komentar